Detail Cantuman

Image of Pengoptimalan Belanja ATK Dengan Menggunakan Alat Bantu Kartu Stok Persediaan ATK Pada Sub Bagian Tata Usaha Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam

Text

Pengoptimalan Belanja ATK Dengan Menggunakan Alat Bantu Kartu Stok Persediaan ATK Pada Sub Bagian Tata Usaha Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam


201900415LA.0415My Library (Lantai 2)Tersedia
Rancangan aktualisasi merupakan dokumen kertas kerja sebagai salah satu produk pembelajaran aktualisasi yang dihasilkan oleh peserta Pelatihan Dasar Calon PNS bagi CPNS. Rancang aktualisasi memuat aktivitas peserta dalam hal: a) mengidentifikasi, 3 menyusun dan menetapkan isu atau permasalahan yang terjadi dan harus segera dipecahkan, b) mengajukan gagasan pemecahan isu/ masalah dengan menyusunnya dalam daftar rencana, tahapan, dan output kegiatan, c) mendeskripsikan keterkaitan antara isu dan kegiatan yang diusulkan dengan substansi persfektif mata pelatihan Manajemen ASN, Pelayanan Publik, dan Whole of Government, secara terpisah atau keseluruhan mata pelatihan, baik secara langsung ataupun tidak langsung, d) mendeskripsikan rencana pelaksanaan kegiatan dan konstribusi hasil kegiatan yang didasari aktualisasi nilai-nilai dasar PNS, serta e) mendeskripsikan prediksi hasil kegiatan yang akan dilandasi oleh substansi mata pelatihan agenda nilai-nilai dasar PNS terhadap pencapaian visi, misi, tujuan organisasi, dan penguatan nilai-nilai organisasi. Setelah mempelajari materi-materi dalam Pelatihan Dasar CPNS ini maka peserta mampu mengidentifikasi isu yang ada pada unit kerja beserta gagasan pemecahan isunya yaitu “Pengoptimalan Belanja ATK Dengan Menggunakan Alat Bantu Kartu Stok Persediaan ATK Pada Sub Bagian Tata Usaha Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam”. Isu ini berangkat dari seringnya pegawai pada sub bagian tata usaha maupun sub direktorat ketika membutuhkan ATK untuk segera digunakan tetapi ATK tersebut tidak tersedia pada lemari ATK. Kondisi susunan ATK pada lemari ATK yang berantakan juga menjadi penyebab bendahara tidak mengetahui ATK mana yang sudah habis dan harus segera dibeli untuk menjadi persediaan.
Judul Seri -
No. Panggil LA.0415
Penerbit BDK Jakarta : Jakarta.,
Deskripsi Fisik 54 hlm
Bahasa Indonesia
ISBN/ISSN -
Klasifikasi -
Tipe Isi -
Tipe Media -
Tipe Pembawa -
Edisi -
Subjek DIREKTORAT PENDIDIKAN TINGGI KEAGAMAAN ISLAM
Pengoptimalan
ATK
Info Detail Spesifik -
Pernyataan Tanggungjawab
Lampiran Berkas
Tidak tersedia versi lain