Detail Cantuman
Text
Optimalisasi Sistem Pendaftaran Sidang Skripsi Mahasiswa Berbasis Website di Fakultas Psikologi UIN Syarif Hidayatullah
202200651 | LA-0651 | My Library (Lantai 2) | Tersedia |
Sebelum aktualisasi, di Fakultas Psikologi UIN Syarif Hidayatullah 2 Jakarta, proses pendaftaran sidang skripsi dilakukan dengan menggunakan e-mail. Mahasiswa yang ingin mendaftar sidang mengirimkan berkas persyaratan sidang ke e-mail akademik Fakultas Psikologi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Mahasiswa yang ingin mendaftar sidang mengirimkan berkas persyaratan sidang ke e-mail akademik Fakultas Psikologi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, lalu administrator akan memeriksa berkas yang dikirimkan oleh pendaftar sidang. Berdasarkan pengalaman, observasi dan survei peserta latsar selama bekerja di Sub Bagian Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni, proses pendaftaran sidang yang dilakukan menggunakan sistem saat ini (mengirimkan ke e-mail akademik), menimbulkan dampak antara lain terdapat mahasiswa yang tidak bisa diproses pendaftaran sidangnya karena e-mail (Googlemail) masuk ke folder spam, setelah ditelusuri, hal ini salah satunya diakibatkan karena mahasiswa mengirimkan e-mail menggunakan e-mail pribadi (bukan e-mail universitas) sehingga oleh Googlemail dianggap sebagai pesan spam. Selain itu, pada beberapa kasus terdapat berkas-berkas persyaratan sidang skripsi yang kurang atau tidak dikirimkan oleh pendaftar. Kemudian pada layanan pendaftaran sidang yang digunakan saat ini, penyimpanan database menggunakan microsoft excel yang disimpan di Komputer Administrator. Belum adanya recovery data bisa berdampak database pendaftar sidang bisa hilang jika komputer Administrator mengalami kerusakan atau kejadian tak terduga.
Judul Seri | - |
No. Panggil | LA-0651 |
Penerbit | BDK Jakarta : Jakarta., 2022 |
Deskripsi Fisik | 97 HLM |
Bahasa | Indonesia |
ISBN/ISSN | - |
Klasifikasi | NONE |
Tipe Isi | - |
Tipe Media | - |
Tipe Pembawa | - |
Edisi | - |
Subjek | Website UIN Syarif Hidayatullah Optimalisasi Sistem Pendaftaran Sidang Skripsi |
Info Detail Spesifik | - |
Pernyataan Tanggungjawab | Farhanah Murniasih |
Lampiran Berkas |
Tidak tersedia versi lain